Home » , , , , , » Sekolah Teken Pakta Kejujuran

Sekolah Teken Pakta Kejujuran

Written By p3joeang45 on Rabu, 15 Februari 2012 | 08.34

Para kepala sekolah di Demak menandatangi pakta integritas
SEDIKITNYA 958 sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA siap melaksanakan Ujian Nasional (UN) secara jujur. Tekad itu dituangkan dalam penandatanganan pakta integritas di Pendopo Kabupaten Demak, Selasa (14/2).

Pakta integritas didukung Bupati Demak H Tafta Zani. "UN kerap terjadi menjadi kontroversi. Yang penting UN harus jujur sekaligus jumlah siswa yang lulus lebih banyak dibanding tahun kemarin," ungkap Bupati didampingi Ketua DPRD Demak H Muhclasin.

Saat ini dunia pendidikan di Demak sudah diperhitungkan hingga ke tingkat nasional. Terbukti diraihnya penghargaan dari Presiden Susilo Bambang Yudoyono yaitu Satya Lencana Pembangunan Bidang Pendidikan 2010. Bupati berharap, dengan UN jujur prestasi tetap terjaga pelaksanaan. Rata-rata kelulusan 99,99%, tinggal satu langkah lagi mencapai 100%.

Dalam laporannya, Kepala Dindikpora H Afhan Noor mengatakan UN SMP sederajat akan diikuti 21.495 siswa, SMP sederajat 18.053 siswa, SMA/MA 7.511 siswa, SMK 2.437 siswa SMK, dan SMP LB 4 siswa.

Rencananya UN untuk SMK pada 16-18 April, SMA/MA ditambah satu hari sampai 19 April, SMP 23-26 April, dan SD 7-9 Mei. "Harapan kami UN jujur agar berhasil mengukur kompetensi siswa dan pemetakan pendidikan," tegas Afhan Noor. (swi/nji)


Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Education - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger