BERI PIAGAM : Supriyono menyerahkan piagam kejuaran Silat Perisai Diri Jateng.(HARSEM/SUKMA WIJAYA) |
DEMAK-Raihan 7 emas, 6 perak, dan 5 perunggu menembatkan SMK Al-Islam menjadi juara umum kejuaraan syang digelar Paguyuban Keluarga Silat Nasional (PKSN) Perisai Diri. Laga silat yang digelar selama dua hari di GOR Kelurahan Mangunjiawan Demak, sangat menarik perhatian warga. Sebanyak 134 pesilat pelajar setingkat SMP dan SMA, bertanding untuk merebut yang terbaik.
Kendati kejuaraan silat dilaksanakan hanya khusus dari anggota PKSN Perisai Diri, namun aksi sabung yang dilakukan cukup gigih sebagian perwakilan dari Jateng hadir.
"Sengaja kejuaraan silat internal PKSN Perisai Diri digelar ketika libur sekolah. Selain panitia tidak mau mengganggu pendidikan bagi peserta, sebagai pengisi waktu pelajar untuk merebut prestasi silat,” kata Ketua PKSN Perisai Diri Demak, Supriyono didampingi Wakil Ketua, Sujati.
Selain pertandingan antar pelajar, dalam kejuaraan ini disertakan sabung dari peserta umum sebagai tanding persaudaraan.
Hasil lomba, juara umum SMK Al-Islam Karangawen, Juara II MA Mafa Jali Bonang dengan perolehan 2 emas 5 perak dan 6 perunggu. Disusul Juara III SMAN 1 Demak dua emas dan 2 perak. Untuk tingkat SMP sederajat, juara umum dipegang SMPN 2 Demak 8 emas-4 perak-3 perunggu, disusul SMPN 1 Gajah 5-3-3, dan MTsN Gajah 4-5-1. (swi/16)
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.