Home » , , » SDN Sambiroto 02 Mulai Persiapan UN

SDN Sambiroto 02 Mulai Persiapan UN

Written By arnoldy septiano on Jumat, 18 Januari 2013 | 08.51

HARSEM/ARIS WASITA WIDIASTUTI
Para siswa kelas enam mengerjakan latihan soal bahasa Indonesia, kemarin.


MESKI Ujian Nasional (UN) masih lama. Tetapi SDN Sambiroto 2 Kecamatan Tembalang sudah mempersiapkan dengan matang.

MENURUT guru kelas enam, Sri Yatno, siswa kelas enam sudah diajak berlatih soal-soal mata pelajaran tahun lalu. “Tapi ini sifatnya belum seperti try out. Baru mengerjakan soal-soal biasa saja,” jelasnya kepada Harsem saat ditemui di ruang kerjanya, kemarin.

Untuk tryout sendiri, pihak sekolah akan melaksanakan sesuai jadwal Dinas Pendidikan Kota Semarang. “Disdik Kota rencananya akan mengadakan try out sebanyak empat kali,” ujarnya mwakili Kepala Sekolah, Sumarsih.

Namun sebelumnya, siswa juga akan melaksanakan latihan mengerjakan soal yang diselenggarakan UPTD Pendidikan Kecamatan Tembalang. “Pelaksanaannya sekitar satu minggu sebelum mengikuti try out kota. Istilahnya untuk pemanasan,” kata dia.

Sementara itu, dari sekolah sendiri, setiap hari para guru selalu mengajak anak-anak untuk lebih memperdalam materi terutama untuk mata pelajaran yang akan di-UN-kan. “Setiap saat kami ‘ngedrill’ anak-anak dengan banyak soal latihan,” tambahnya.

Guru Kelas

Selain guru kelas enam, para siswa dibimbing langsung guru kelas empat dan lima. “Karena materi pelajaran yang ada di UN nanti kan bukan hanya dari kelas enam, tapi juga mulai dari kelas empat. Jadi supaya mereka tambah paham, ditangani guru kelas masing-masing tingkatan,” jelasnya.

Para siswa juga diberi buku latihan soal. “Masing-masing anak punya tiga buku latihan soal. Dua buku untuk dari dana BOS (bantuan operasionals), sedangkan satu buku lagi anak-anak membeli sendiri,” jelasnya.
Namun pihak sekolah tidak mewajibkan anak-anak untuk membeli buku. “Tapi justru orang tua yang ingin agar anak-anak mereka punya sendiri, biar memudahkan saat belajar di rumah,” ujarnya.

Hingga saat ini, anak-anak juga masih terus mengikuti jam tambahan pelajaran. “Usai pulang sekolah anak-anak kami berikan tambahan jam,” ujarnya.

Diakuinya, melihat hasil UN tahun lalu, banyak siswa mendapatkan nilai sempurna di mata pelajaran matematika. “Ada lebih dari 10 anak mendapatkan nilai 10 di matematika, tapi tidak ada di bahasa Indonesia,” ujarnya.

Tahun ini, pihaknya menekankan siswa untuk lebih memahami soal. “Semoga UN tahun ini hasilnya lebih bagus,” ujarnya yang juga mengatakan tahun lalu sekolah menduduki peringkat 2 untuk kecamatan. (awi/nji)
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Education - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger