Home » , » Barung Dempet Menang Pesta Siaga

Barung Dempet Menang Pesta Siaga

Written By arnoldy septiano on Rabu, 30 Januari 2013 | 08.41

HARSEM/SM NETWORK
Peserta pesta siaga Kwaran Dempet unjuk kebolehan di hadapan dewan juri, kemarin.

SD Dempet terpilih sebagai tim siaga (barung ) tergiat putra dan putri dalam pesta siaga yang digelar Kwartir Ranting (Kwaran) Dempet, baru-baru ini. Pesta siaga yang digelar di SD Kedungori itu diikuti 720 siaga dari 32 SD dan 4 MI.

Ketua Kwaran Dempet, Kaspiyan menuturkan pesta siaga ini diadakan untuk menggairahkan kegiatan pramuka di wilayahnya. Sekaligus mencari kelompok pramuka sebagai tim tergiat yang akan menjadi wakil di pesta siaga tingkat Kwarcab. Adapun kegiatannya antara lain unjuk kebolehan di bidang seni, serta uji pengetahuan terkait kepramukaan seperti semaphore, morse, dan lain sebagainya.

Kami melakukan seleksi secara ketat. Jadi kami ingin barung atau tim tergiat asal Dempet nantinya menjadi yang terbaik di tingkat kabupaten. Sehingga akan mewakili Kabupaten Demak di tingkat provinsi,” katanya.

Saat membuka pesta siaga, Camat Dempet Agus Herawan mengatakan, kegiatan kepanduan tingkat dasar tersebut juga untuk melatih ketangguhan, patriotisme, keterampilan serta semangat mental anggota pramuka dalam menjaga kekompakan dan kerja sama.

“Kegiatan ini juga untuk mengasah pengetahuan umum anak-anak, serta melatih fisik mereka melalui kegiatan yang bersifat keolahragaan. Kami ingin siaga Dempet benar-benar menjadi kader yang terampil, serta berbakti kepada nusa dan bangsa,” ujar Agus.

Ketua panitia Joko Kiswanto menambahkan, siswa yang dipilih sekolahnya masing-masing untuk mengikuti kegiatan tersebut rata-rata telah dibekali dengan kesiapan fisik dan mental. Dengan begitu, mereka tak merasa berat dan terbebani dengan berbagai aktivitas di pesta siaga
.
“Sebaliknya, semua tampak sangat senang. Mereka antusias mengikuti segala kegiatan dan tak sedikit pun merasa lelah. Semuanya bersemangat,” katanya (H1-SM Network/nji)
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Education - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger