HARSEM/SMNetwork/ MH Habib Shaleh
Siswa MK Muhammadiyah Bandongan Satu mengisi liburan
sekolah dengan belajar bertani di Desa
Sukoyoso, Kecamatan Kajoran, Kabupaten Magelang.
|
BANDONGAN-
Sebagian besar siswa mengisi waktu ibur sekolah dengan berkumpul keluarga atau
pergi ke lokasi wisata. Namun 164 pelajar SMK Muhammadiyah Bandongan Satu (SKM
Mutu) justru memilih belajar pertanian.
Dengan ditemani 12 guru
pembimbing, mereka tinggal selama empat hari di Desa Sukoyoso, Kecamatan
Kajoran, Kabupaten Magelang. Para siswa tersebut juga tinggal di rumah
penduduk.
Ketua Panitia Bakti Masyarakat
Karmadi mengatakan selama tinggal di rumah petani, siswa diwajibkan untuk
mengikuti cara hidup petani dan sekaligus membantu pekerjaan sehari-hari
mereka. "Anak-anak tinggal di rumah penduduk. Mereka ikut bantu-bantu
warga," ujar Karmadi, kemarin.
Selain itu, kata dia, siswa juga
membantu petani dalam mengerjakan lahannya seperti menanam cabai, bawang merah,
merumput, mencari kayu bakar dan menjual sayur ke pasar. "Ada juga siswa
yang ikut memperbaiki motor di bengkel.
Apa yang dilakukan siswa sesuai pekerjaan masing-masing warga," kata dia.
Salah satu siswa Nova mengaku
antusias mengikuti kegiatan ini karena bisa melatih mereka untuk menghormati
orang lain, berjiwa mandiri, tanggung jawab, kerja sama dan saling empati satu
dengan yang lainnya.
"Bagi saya kegiatan home
stay ini lebih menarik daripada kegiatan camping. Manfaatnya bisa dirasakan
langsung masyarakat dan kita sendiri," aku Nova.
Menurut Kadus Sukoyoso Didik
Widiyanto kegiatan home stay ini merupakan kali kedua dilakukan di kampungnya.
"Kegiatan seperti ini lebih bagus karena bisa membantu warga dalam
menggarap sawah," kata dia.
Didik meminta kegiatan home stay
ini bisa diperpanjang menjadi 10 hari agar siswa dan warga bisa lebih lama
berinteraksi. Kehadiaran siswa SMK Mutu ini juga diharapkan bisa mendorong warga desa untuk termotivasi
melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Sementara itu, Kepala SMK Mutu
Bandongan Drs Sularta memberikan apresiasi kepada masyarakat Dusun Sukoyoso
yang telah bekerja sama dalam pengembangan sekolah melalui kegiatan home stay
ini. Dia juga sempat memberikan kenang-kenangan berupa peta Dusun Sukoyoso. (H66/SMNetwork/njs)
Posting Komentar
Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.