Home » , , » Risma JT Adakan Pendidikan Kader Lanjut (PKL)

Risma JT Adakan Pendidikan Kader Lanjut (PKL)

Written By Khoierzblogs on Jumat, 30 November 2012 | 09.20

HARSEM/DOK
Ali Arifin Muchlish (kiri) menerima cinderamata dari Wakil Ketua Risma JT, Prasetyo.
HUJAN lebat dan hawa dingin yang menusuk tulang tak menyurutkan para remaja islam Masjid Agung Jawa Tengah (Risma JT) untuk mengikuti pendidikan kader lanjut (PKL). Kegiatan diadakan  di Ponpes Soko Tunggal, Jalan Sendangguwo Raya nomo 36 Semarang, Ahad (25/11) lalu.

Bagi mereka, kegiatan ini merupakan momen menarik dalam kehidupan berorganisasi. Selain sebagai pengalaman tambahan, apa yang mereka kerjakan ini bisa menjadi sarana pengembangan kepribadian, sikap, mental dan kepemimpinan sebagai bekal calon pemimpin dimasa yang akan datang.

Tidak kurang dari 50 orang anggota Risma JT mengikuti acara ini. Menurut ketua umum Risma JT, Ahsan Fauzim pendidikan kader lanjut ini merupakan program tahunan yang bertujuan melatih kepemimpinan remaja islam untuk lebih melek lagi akan seluk beluk berorganisasi, berketahanan mental.

“Tidak hanya mampu menemukan problem solving. Tetapi juga menjadi remaja Islam yang tangguh dan siap terjun di tengah masyarakat,” jelasnya.

Peran Strategis
Tema yang diangkat adalah dari masjid untuk bangsa. Salah satu sopik yang dibahas yaitu peran strategis media massa. Salah satu pembicara yang juga wartawan Suara Merdeka, Ali Arifin Muchlish mengatakan, pemuda sekarang adalah pemimpin masa depan.

“Sudah selayaknya pemuda yang tergabung dalam organisasi islam ini mampu berkompetisi menjadi pemuda handal yang bisa menyelaraskan antara imtak dan iptek. Mengerti peranan strategis media massa,” jelasnya.

Ali berkesempatan memberikan pemahaman tentang apa saja yang harus dilakukan untuk bisa menjadi reporter. “Salah satunya memegang teguh kejujuran, menampilkan berita apa adanya dan melaksanakan tugas sebaik-baiknya,” tambahnya.

Menurutnya, tidak semua peristiwa layak ditulis sebagai berita. “Sebuah tulisan yang bisa dimuat manakala bisa menelaah, mempelajari gaya tulisan, corak dan sebagainya . Kemudian berlatihlah menulis dan menerbitkannya,” jelasnya. (awi/nji)
Share this article :

Posting Komentar

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di bawah ini!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga harsem makin maju dan sukses selalu. amin.

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. HARIAN SEMARANG - Education - All Rights Reserved
Template Created by Mas Fatoni Published by Tonitok
Proudly powered by Blogger